Saturday, December 14, 2019


Menjelang tahun 2020, dunia diambang resesi ekonomi. Beberapa indikasi mengenai resesi global ini sudah nampak di akhir 2019 ini. Ditandai dengan sikap presiden Trump yang tidak melunak terhadap China, demikian juga sebaliknya. Bahkan Trump menyebutkan, "I have no deadline. In some ways I think it is better to wait until after the election for the China deal, if you want to know the truth." (3/12). Ini artinya krisis perang dagang dengan China akan terus berlanjut sampai Oktober 2020.




Di Eropa beberapa negara mengalami GDP minus atau menurun dari tahun sebelumnya. Hal ini pertanda eropa akan segera terdampak resesi ekonomi di tahun 2020. Banyak perusahaan yang berbasis di eropa melakukan strategi efisiensi dengan melakukan PHK dan mengurangi kantor cabangnya.


Secara global, semua negara terdampak tak terkecuali Indonesia. Harga komoditas anjlok gila-gilaan. Batu bara merosot harganya sampai 45 persen, kemudian CPO (crude palm oil/minyak kelapa sawit) juga terjun payung. Pemerintah sepertinya juga tidak berani over optimis dengan hanya menargetkan pertumbuhan ekonomi 5,3% di tahun 2020. (sumber: https://money.kompas.com/read/2019/12/13/150149526/kepala-bps-ekonomi-2020-bakal-buram)


Lalu bagaimana para pebisnis UKM menyikapi hal ini? 
Mau tidak mau, suka tidak suka, realita resesi ekonomi 2020 akan berdampak pada daya beli masyarakat. Tepatnya pasar akan wait and see. Menunda konsumsi dan melihat kondisi sepanjang tahun. Apalagi akan ada gelaran pilkada serentak di 270 daerah yaitu 9 pilgub, 224 pilbup, 37 pilwalkot. Hiruk pikuk politik masih akan mewarnai Indonesia sepanjang 2020 yang berdampak pada roda ekonomi tentunya.
Disinilah para pebisnis perlu memastikan bisnisnya tetap tumbuh/grow dengan menemukan mementum yang tepat sepanjang 2020. Momentum untuk me-launching produk baru, melakukan promo-promo, product campaign dan langkah strategis lainnya.

Pebisnis perlu menentukan jenis pertumbuhan bisnis apa yang akan dicapai tahun 2020. Jenis pertumbuhan apa saja yang bisa dipilih pebisnis untuk dicapai di 2020 bisa disimak penjelasannya di http://www.rullybhaskara.com/2019/10/mengukur-pertumbuhan-bisnis.html
Memang tahun 2020 penuh dengan tantangan dan kondisi yang tidak terlalu menguntungkan, namun masih ada celah peluang yang bisa dimanfaatkan untuk menumbuhkan bisnis. Pilihannya hanyalah Grow or Sorrow, Anda yang tentukan.

Tetap semangat menjadi pribadi penuh manfaat bagi keluarga terdekat dan umat.

Rully Bhaskara
Certified Business Coach


0 comments:

Post a Comment