Bukankah melelahkan bila setiap hari yang dipikirkan adalah angka di timbangan? Padahal timbangan bukanlah satu-satunya alat ukur melangsing atau menggemuk. Pernahkah Slimmers memesan baju pada penjahit? Penjahit adalah orang yang tahu pasti saat pelanggannya menggemuk atau melangsing tanpa pernah meminta pelanggan tersebut naik ke atas timbangan bukan?
Ketika anda mengatakan berat anda STUCK sebetulnya yang ingin Anda katakan adalah "progress melangsing" Anda yang stuck ataukah hanya "angka" di timbangan Anda yang stuck? Pernahkah Anda amati bahwa ketika Anda pikir angka di timbangan Anda stuck tetapi baju-baju anda malah melonggar? Bahkan Anda bisa memakai baju-baju lama Anda yang tadinya sempit? Jadi apanya, dong, yang stuck?
Yuk, fokuslah kepada ukuran baju-baju Anda atau ukuran celana Anda daripada fokus ke angka di timbangan. Kalau Anda hanya fokus ke angka di timbangan nantinya Anda lupa bahwa tubuh Anda tetap berprogress melangsing. Syukurilah tubuh Anda yang terus melangsing sehingga tubuh semakin mudah diajak bekerja sama.
Ketika baju-baju Anda sudah melonggar, segera "singkirkan". Di sini secara simbolis mengartikan bahwa ketika Anda mampu menyingkirkan baju lama Anda yang berukuran besar, itu artinya Anda sudah melepaskan diri Anda dari tubuh Anda yang dulu gemuk. Atau jika Anda pikir baju tersebut masih belum perlu disingkirkan, maka Anda dapat kecilkan dengan cara digunting atau dibuang kelebihan kainnya sehingga baju tersebut tidak akan pernah lagi bisa dibesarkan. Itu artinya Anda telah membuang kelebihan berat badan Anda sehingga Anda semakin melangsing.
Pada akhirnya ternyata kata S.T.U.C.K adalah sebuah singkatan dari Saya Tercipta Untuk Cakep. :D
Salam Langsing,
Coach Nurmala
Certified Mindslim Coach
Powered by Telkomsel BlackBerry®
Home
»
»Unlabelled
» S.T.U.C.K
Tuesday, April 22, 2014
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment